Sejarah Hari Buku dan Ragam Perayaannya di Dunia

happy book day

Tanggal 23 April, merupakan Hari Buku dan Hak Cipta Sedunia lho guys!

Perayaan ini diorganisir pertama kali oleh Badan PBB untuk Pendidikan, Ilmu Pengetahuan, dan Budaya (UNESCO) di tahun 1995.

World Book Day yang dirancang oleh UNESCO adalah sebuah perayaan buku dan literasi yang diadakan setiap tahun di seluruh dunia. Indonesia pertama kali melaksanakannya di tahun 2006 dengan prakarsa Forum Indonesia Membaca yang didukung oleh berbagai pihak, baik itu pemerintah, dunia usaha, akademisi, komunitas dan masyarakat umum. Pada awalnya adalah bagian dari perayaan Hari Saint George di wilayah Katalonia sejak abad pertengahan dimana para pria memberikan mawar kepada kekasihnya. Namun sejak tahun 1923 para pedagang buku memengaruhi tradisi ini untuk menghormati Miguel de Cervantes, seorang pengarang yang meninggal dunia pada 23 April.

Continue reading “Sejarah Hari Buku dan Ragam Perayaannya di Dunia”

Hari Kartini: Antara Emansipasi dan Menjadi Muslim Sejati

kartini

Tanggal 21 April adalah tanggal kelahiran Kartini. Bangsa Indonesia memperingatinya sebagai tonggak sejarah lahirnya seorang wanita Indonesia yang berjuang untuk kaumnya, wanita Indonesia. Namun, satu hal yang jarang diungkapkan, bahkan terkesan disembunyikan dalam catatan sejarah, adalah usaha Kartini untuk mempelajari Islam dan mengamalkannya, serta bercita-cita agar Islam disukai. Simak saja salah satu isi suratnya:

“Moga-moga kami mendapat rahmat, dapat bekerja membuat umat agama lain memandang agama Islam patut disukai” (Surat Kartini kepada Ny. Van Kol, 21 Juli 1902).

Sosok Kartini bahkan dimanfaatkan pihak-pihak tertentu untuk kampanye emansipasi yang menyalahi fitrah wanita, yakni mendorong kaum wanita agar diperlakukan sederajat dengan kaum pria, diperlakukan sama dengan pria, padahal kodrat pria dan wanita berbeda, demikian pula peran dan fungsinya sebagai khalifah di muka bumi ini.

Continue reading “Hari Kartini: Antara Emansipasi dan Menjadi Muslim Sejati”

Mahasiswa dan Perpustakaan

Solution

Mahasiswa sebagai sosok intelek tak bisa dilepaskan dari dunia membaca. Perkembangan pemikiran manusia terkhusus mahasiswa mustahil datang begitu saja tanpa sebuah aktifitas yang dikenal dengan membaca. Namun, problema saat kini adalah minat baca itu sendiri. Hal demikian menjadi salah satu masalah besar bagi bangsa Indonesia. Betapa tidak, saat ini minat baca masyarakat Indonesia termasuk yang terendah di Asia. Indonesia hanya unggul di atas Kamboja dan Laos. Padahal semakin rendah kebiasaan membaca, penyakit kebodohan dan kemiskinan akan berpotensi mengancam kemajuan dan eksistensi bangsa ini. Hal tersebut sangat bertolak belakang dengan kondisi di Jepang. Saat ini tentu kita sudah melihat bagaimana kemajuan perkembangan iptek di Jepang.

Semua itu disebabkan karena pemerintah Jepang sangat memprioritaskan kebutuhan bahan bacaan masyarakatnya, terutama anak-anak sekolah dan mahasiswa, sehingga tak mengherankan jika perpustakaan, terutama di kampus-kampus Jepang, selalu ramai dikunjungi mahasiswa. Berbeda dari kondisi perpustakaan kampus di Indonesia, perpustakaan kampus tak lebih hanya sebagai tempat penyimpanan dan pajangan berbagai koleksi buku dan bahan referensi lainnya. Lebih ironis lagi, perpustakaan kampus sering dijadikan sebagai tempat untuk pacaran, bukan tempat membaca dan berdiskusi. Sebagai seorang mahasiswa dan calon ilmuwan, perpustakaan seharusnya menjadi tempat yang paling dicari, terutama dalam mencari referensi untuk membuat atau menyelesaikan tugas-tugas perkuliahan.

Continue reading “Mahasiswa dan Perpustakaan”

Konsep Kesehatan Dalam Islam

dokter-muslim-saat-mengobati-pasien-ilustrasi-_120612210522-497

Islam sebagai agama yang sempurna dan lengkap. Telah menetapkan prinsip-prinsip dalam penjagaan keseimbangan tubuh manusia. Diantara cara Islam menjaga kesehatan dengan menjaga kebersihan dan melaksanakan syariat wudlu dan mandi secara rutin bagi setiap muslim.

Sehat adalah kondisi fisik di mana semua fungsi berada dalam keadaan sehat. Menjadi sembuh sesudah sakit adalah anugerah terbaik dari Allah kepada manusia. Adalah tak mung­kin untuk bertindak benar dan memberi perhatian yang layak kepada ketaatan kepada Tuhan jika tubuh tidak sehat.

Tidak ada sesuatu yang begitu berharga seperti kesehatan. Karenanya, hamba Allah hendaklah bersyukur atas kesehatan yang dimiltkinya dan tidak bersikap kufur. Nabi saw. bersabda, “Ada dua anugerah yang karenanya banyak manusia tertipu, yaitu kesehatan yang baik dan waktu luang.” (HR. Bukhari)

Abu Darda berkata, “Ya Rasulullah, jika saya sembuh da­ri sakit saya dan bersyukur karenanya, apakah itu lebih baik daripada saya sakit dan menanggungnya dengan sabar?” Nabi saw menjawab, “Sesungguhnya Rasul mencintai kesehatan sama seperti engkau juga menyenanginya.”

Diriwayatkan oleh  at-Tirmidzi bahwa Rasulullah saw bersabda: ‘Barangsiapa bangun di pagi hari dengan badan schat dan jiwa sehat pula, dan rezekinya dijamin, maka dia seperti orang yang memiliki dunia seluruhnya.”

Continue reading “Konsep Kesehatan Dalam Islam”

MOTHERS DAY PARADE

web

Senin 22 Desember 2014 lalu Perpustakaan Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya bekerja sama dengan bidang kerja lainya termasuk BEM menghelat satu acara untuk memperingati hari ibu yang bertajuk “Mothers Day Parade”. Peringatan tersebut sebagai wujud apresiasi kepada para ibu Indonesia. Acara yang dibuka oleh drg. Umi Hanik M.Kes selaku warek II tersebut diikuti seluruh civitas akademika Universitas Nahdlatul Ulama. Acara semakin bertambah meriah dengan adanya beberapa perlombaanbertemakan ibu yang diikuti oleh para mahasiswa dangan hadiah-hadiah yang sangat menarik.

Continue reading “MOTHERS DAY PARADE”

Hari Ibu

poster movie

Tanggal 22 Desember merupakan momen merenungi kemuliaan seorang ibu di Indonesia.  Berbagai kegiatan yang dilakukan untuk mengejawantahkan  rasa hormat kepada “pengurus” rumah tangga yang tak pernah pamrih, tak pernah menghitung waktu dalam mengabdikan dirinya pada suami dan anak-anaknya, sepanjang hidupnya.  Ada keluarga yang meliburkan ibu dari segala kegiatan kerumahtangaan, ada juga yang memberikan kado spesial, dan bagi lembaga, baik lemabaga pemerintah maupun swasta, biasanya melaksanakan kegiatan-kegiatan seremonial yang bertema ibu.
Continue reading “Hari Ibu”